Ridwan Kamil Tinjau Perbaikan Ruas Jalan di Kabupaten Cirebon

Gubernur Jawa Barat saat meninjau perbaikan ruas jalan provinsi, di Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon. (effendi)

POJOKJABAR.com, CIREBON– Gubernur Jawa barat,Mochamad Ridwan Kamil (RK) monitoring perbaikan jalan Propinsi yang dikerjakan Dinas BMPR Jawa barat. Di jalan Dewi Sartika, Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon. Minggu (2/04/2023)


Pantauan pojokjabar kedatangan rombongan Ridwan Kamil tersebut, langsung memeriksa dan meninjau titik lokasi yang sedang dilakukan perbaikan.

Ridwan Kamil mengatakan,ada 71 ruas jalan yang sedang dikerjakan di seluruh Jawa barat, ia berharap setengahnya sudah beres dikerjakan. Untuk kabupaten dan kota Cirebon ada sekitar 7 pekerjaan dari yang rusak berat termasuk pengaspalan sampai peningkatan semua dilakukan.

“Menurut laporan yang masuk komplainan contoh jalan Cakrabuana ya, mudah-mudahan sebelum lebaran selesai,”tutur RK, sapaan akrab gubernur Jabar Ridwan Kamil.


Ia menuturkan,perbaikan jalan di jalur Provinsi wilayah Kabupaten Cirebon sepanjang 17 Kilometer.Ada beberapa titik jalan yang sekarang sedang dilakukan perbaikan, petugas melakukannya siang malam. Agar beberapa ruas jalan itu bisa digunakan saat arus mudik mendatang.

Sejumlah titik jalur yang dilakukan perbaikan diantaranya, ruas jalan Ciledug-Losari, ruas jalan Pangeran Cakrabuana, ruas jalan Dewi Sartika, ruas jalan Sumber-Majalengka dan ruas jalan Sumber – Mandirancan Kuningan.

“Sejumlah titik ruas jalan tersebut, kini tengah dilakukan perbaikan untuk menyambut arus mudik lebaran idul fitri 2023,”ujar RK, sapaan akrab gubernur Jabar Ridwan Kamil.

Selain perbaikan jalur di wilayah Cirebon, pihak Pemerintah Provinsi Jawa barat juga tengah melakukan perbaikan jalan di sejumlah ruas jalan yang ada di jawa barat.

Ia menyebut, adapun jumlah perbaikan seluruh ruas jalan di provinsi Jabar, yaitu sepanjang 3,64 kilometer tersebar di wilayah Jawa barat.

“Di seluruh jawa barat, provinsi sedang melakukan perbaikan sejumlah ruas jalan sepanjang 3,64 Kilometer yang tersebar di wilayah jawa barat, “katanya.

Ia juga menegaskan, bahwa perbaikan beberapa jalan tersebut, sebelum H-10 harus selesai dan tidak ada lagi pengaspalan di seluruh titik ruas jalan provinsi.

“H-10 mudik lebaran, perbaikan sudah harus selesai, dan tidak ada lagi perbaikan atau pengaspalan jalan, “katanya.

Sementara Kepala Dinas Bina Marga Perumahan Rakyat (DBMPR) Jawa barat Bambang Tirtoyuliono,untuk kabupaten Cirebon ada 6 ruas jalan yang memang sedang di kerjakan sesuai ekspektasi masyarakat.

Bambang mengatakan, ada beberapa ruas jalan yang sedang di lakukan namun tidak akan bisa selesai di H-10.Kendati demikian kata Bambang, ketika pekerjaan itu ditinggal maka dipastikan sudah dalam kondisi aman untuk para pengendara saat arus lebaran.

“Dan bulan Juni kita akan kerjakan lagi dan dipastikan selesai, tapi untuk ruas jalan Cakrabuana buana H-10 saya pastikan selesai,”ungkapnya.

(eff/pojokjabar)