Anggota DPR Jabar Sidkon : Awas Suara Hilang, Mari Awasi Secara Ketat,!!!!

POJOKSATU.id – Anggota DPRD Jabar Sidkon Djampi mengajak masyarakat untuk mengawasi secara ketat perhitungan hasil pemilu legislatif dan presiden di tingkat kecamatan yang hari ini akan dilakukan serentak.


Menurut Sidkon, rekapitulasi di tingkat kecamatan harus diawasi lebih ketat, karena takut terjadi berbagai kecurangan. Misalnya, suara yang hilang atau berkurang, atau adanya penggelembungan, atau bisa jadi suara yang berpindah.

“Saya sendiri pernah mengalami. Tentunya hal ini berpotensi mengurangi kemenangan yang akan diraih,” ucap Sidkon.

Sidkon mengatakan, pihaknya berharap tidak hanya tim sukses atau anggita partai, atau pun simpatisan, namun harus ada partisipasi masyrakat yang lebih besar untuk mengawasi ini. Hal ini bertujuan agar demokrasi berjalanan sesuai aturan.


Sidkon juga sangat berterimakasih kepada penyelenggara pemilu kali ini. Sejauh ini, imbuh dia, masih berjalan lancar.