POJOKJABAR.com, BANDUNG – Pedagang Kaki Lima (PKL) Kosambi, akan segera direlokasi.
“Dalam waktu dekat, direncanakan Desember, PKL Kosambi akan direlokasi ke Pasar Kosambi lantai 3,” ujar Kepala Satpol PP Kota Bandung Edi Marwoto, kepada wartawan Senin (21/11/2016).
Untuk itu, Edi mengaku sudah berkoordinasi dengan Direktur Utama (Dirut) PD Pasar, agar dilakukan pembenahan terlebih dahulu di lantai 3.
Kondisinya sekarang, lanjut Edi, memang belum bisa menampung secara keseluruhan.
“Nanti kalau renovasi sudah tuntas, mungkin akan bisa menampung lebih banyak. Sekarang kita koordinasi terus,” tambahnya.
Untuk sekarang ini Edi baru bisa melakukan imbauan agar para PKL tidak kembali ke trotoar. Prioritas terpenting sekarang, Satpol PP bekerjasama dengan DBMP menata batu dan kuri di sekitaran JL A. Yani, atau di sekitar Koambi. Karenanya, di sana haru steril dari PKL.
“Karena disitu akan ditata dan ditempatkan kursi-kursi dan batu-batu seperti di Asia Afrika,” tegasnya.
Disinggung, jumlah PKL yang ada disekitar Kosambi, Edi mengatakan berdasarkan data tahun 2015, ada 60 PKL. Dengan lokasi yang disteril dari belokan Simpang Lima dan kemungkinan sampai rel.